Kamis, Juli 24, 2008

Green convoy ala indonesia




Beberapa minggu yang lalu saya di ajak seorang teman ikut acara green convoy yang dia dakan di gelora bung karno, jakarta. Awalnya saya berpikir acara ini seputar penanaman pohon, mendaur ulang sampah, atau bahkan memberi contoh untuk mengambil dan menaruh sampah di tempat sampah. Tapi apa yang saya temui ketika saya datang ke acara itu adalah 180 derajat dengan apa yang saya bayangkan. sampai di sana yang saya temui adalah sampah di mana-mana, bahkan sampah plastik..
Ternyata acara green convoy yang dimaksud adalah convoy dengan rute tertentu menggunakan sepeda. Jadi, tujuannya adalah untuk mempopulerkan penggunaan sepeda kepada masyarakat untuk mengurangi jumlah polusi yang hasilkan oleh kendaraan bermotor, khususnya oleh komunitas bike to work yang juga turut serta dalam acara ini. selain itu, pada acara ini juga di bagikan bibit tanaman dengan menukarkan tiket yang sudah dibeli. Memang penggunaan sepeda dapat mengurangi polusi dari kendaaran bermotor, tapi polusi kan bukan hanya di hasilkan oleh kendaraan bermotor.
Saya sampai kehabisan kata-kata ketika menghadapi ternyata sebuah acara green convoy di Indonesia hanya sebuah acara bersepeda bersama mengunakan kaos berwarna hijau dan meningalkan sampah yang berserakan begitu saja...

1 komentar:

  1. Postingannya Bagus Ik!!
    Layak dimuat di koran nih..
    memang ironi ya... liat kegiatan yang cuma besar judul doang...
    Lebih mementingkan hal-hal kosmetik dibandingkan hal-hal substansial

    BalasHapus